Sungai Pulai - Selasa, 12 April 2022, Bertempat di Rumah Bapak Pujiyono selaku Wali Nagari Sungai Pulai pada hari senin 11 April 2022 telah diadakan pembinaan atau penyuluhan kepada masyarakat yang hendak memelihara kambing atas kegiatan ketahanan pangan pada bidang pemberdayaan dengan tujuan meningkatkan ekonomi masyarakat khususnya yang ekonomi lemah dan juga sebagai kegiatan dari anak-anak yang putus sekolah.
Pada pembinaan ini Nagari Sungai Pulai menghadirkan Narasumber dari Indonesia Goat Breedres (IGB). Pada pembinaan ini IGB memaparkan mulai dari kandang, pakan hingga proses reproduksi kambing. Selai itu IGB juga menjelaskan mengenai penyakit-penyakit pada kambing dan juga obat apa yang sesuai berdasarkan penyakitnya serta cara mengobatinya. Terlihat juga antusiasme anggota rapat dibuktikan dengan banyaknya pertanyaan-pertanyaan yang muncul. Hal ini dianggap baik karena dapat memberikan solusi yang mungkin timbul dalam memelihara kabing. dengan penyuluhan ini diharapka n masyarakat dapat memotivasi masyarakat dan berternak kambing dengan baik serta benar.